Selasa, 26 Mei 2015

PERMAINAN ASOLOLE

     Asolole adalah suatu gabungan permainan antara soft ball, lompat jauh,dan lempar tangkap. Yang sudah dimodifikasi menjadi suatu permainan dengan aturan dan cara bermain yang sudah di modifikasi permainannya. Yang diberi nama permainan asolole. Dari permainan ini terdapat usur sofball yaitu cara memukul dalam Permainan ini. Sedangkan ada unsur lompat jauh juga dalam permainan ini yaitu pada saat pindah dari base 1 ke base yang lainnya, adapun unsur lempar  tangkapnya yaitu pada saat mengoper bola pada teman untuk mematikan lawan.  


Cara Bermain Asolole
  1. Dibagi kelompok menjadi 2 kelompok terlebih dahulu yaitu kelompok  1 dan 2
  2. Selanjutnya dengan pengundian atau pemilihan yang ada didalam dan di luar
  3. Kelompok yang memenangkan suit maka mendapatkan jatah sebagai pemukul pertama dan yang kalah sebagai penjaga
  4. Bola pertama dilakukan tim yang menang menjadi pemukul.
Peraturan Permainan
  1. Pada saat memukul bola tidak boleh keluar dari game area yang ditentukan
  2. Bola tidak boleh ada suatu yang mengandung unsur tendangan
  3. Jika bola si pemukul keluar dari game area maka terjadi pergantian kelompok pasang 
  4. Dalam melakukan perpindahan antara base satu dengan yang lain harus diakhiri dengan lompat jauh 
  5. Pada saat akan melakukan lompat jauh diawali dengan langkah yaitu max 3 langkah 
  6. Jika tidak melakukan lompat jauh maka kelompok tersebut kehilangan poin 
  7. Tidak boleh mengenai bagian yang berbahaya, jika hal tersebut terjadi maka akan dilakukan peneguran dan apabila hal tersebut terjadi kembali maka akan dikenai hukuman yaitu perpindahan pemain
  8. Untuk memperoleh point dalam setiap kelompok yaitu jika pemukul itu dapat melakukan satu kali putaran dan kembali lagi pada base awal maka kelompok tersebut mendapatkan poin 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar